Posted by : ngatmow 11.11.2008

di beberapa universitas di tanah air bulan ini menggelar upacara wisuda mereka.....masing masing bisa mencapai ratusan wisudawan wisudawati yang di"akhiri" masa kuliahnya.....

dan imbasnya ?

tentu saja akan muncul banyak pencari kerja baru yang akan bersaing dengan pencari-pencari sebelumnya yang sampe saat ini belum juga mendapatkan pekerjaan.......pusing gak tuh???


sebenarnya banyak alasan kenapa di negara kita ini semakin banyak pengangguran yang muncul merajalela.

pertama, jumlah lapangan kerja yang berbanding terbalik dengan jumlah pencarinya

kedua, terkadang masih adanya gengsi perseorangan terhadap jenis pekerjaan tertentu yang menyebabkan muncul keengganan ketika akan melamar suatu pekerjaan.

ketiga, dengan alasan pemaksimalan produksi terkadang perusahaan lebih suka menggunakan tenaga kerja yang bersifat temporer. dengan kata lain, sewaktu-waktu bisa di "buang" (ini termasuk juga perilaku Bank dan sebagian BUMN kita yang menggunakan jasa outsourching lho). padahal sebenernya justru cara ini adalah menambah jumlah "pengangguran yang enggak terlihat alias pengangguran semu"

keempat, susahnya mengajukan permohonan pinjaman modal bagi yang punya inisiatif membuka lapangan kerja sendiri.memang sih sudah ada program pemerintah misalnya PUKK,PNPM Mandiri dan sebagainya, tapi kenyataannya dananya sudah tersunat sana sini.

kelima, masih adanya budaya "SIRIK" dalam masyarakat kita jika melihat ada tetangganya yang sukses.biasanya mereka akan memvonis kesuksesan itu adalah hasil dari sesuatu yang tidak baik.

keenam,keamanan di negara kita tuh kurang banget.makanya investor asing ogah masuk.sementara di sisi lain aparat yang seharusnya menjaga keamanan ikut menjadi preman......gimana coba ??


Lha terus gimana coba, apa yang harus dilakukan para pencari itu?

ah gak tau ah.........

semoga aja pemerintah dan para petinggi kita akan sadar dan kembali berusaha untuk memperbaiki tatanan kehidupan masyarakatnya dengan semakin memperbanyak lapangan pekerjaan.......tul gak ??

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Instagram

Arsip

Copyright 2008 ZISBOX- Metrominimalist | Template Diutak atik Ngatmow Prawierow